10 Startup Potensial Indonesia yang Kini Gulung Tikar

6. Sorabel

E-commerce fesyen lokal, Sorabel, resmi tutup pada Juli 2020. Pandemi menjadi pukulan telak bagi startup ini, yang sebelumnya mencoba mengubah cara masyarakat Indonesia membeli pakaian. Meski telah berusaha melakukan berbagai strategi penyelamatan, Sorabel akhirnya harus menempuh jalur likuidasi karena kehabisan modal dan kesulitan mendapatkan pendanaan baru.

7. Donafun

Donafun adalah platform donasi sosial yang menawarkan hadiah berupa pengalaman kepada donatur. Meski sempat mencuri perhatian dengan model bisnis uniknya, Donafun harus tutup pada 2022. Platform ini juga sempat menjadi bagian dari program inkubasi Bank Indonesia dan menarik dukungan investor lokal.

Namun, kurangnya fokus pada aspek pendapatan menjadi salah satu penyebab utama kegagalan mereka. Pendiri Donafun, Andrea Wiwandhana, kini aktif di bidang manajemen reputasi bersama CLAV Digital.

8. Qlapa

Marketplace yang memberdayakan perajin lokal ini harus menyerah pada 2019. Tidak mampu bersaing dengan e-commerce besar seperti Tokopedia dan Bukalapak, Qlapa menutup operasinya setelah hampir empat tahun berjalan. Meski memiliki misi yang mulia, tantangan dalam skala bisnis dan kompetisi ketat menjadi kendala utama mereka.

9. CoHive

Startup penyedia ruang kerja bersama (co-working space) ini dinyatakan pailit pada Januari 2023. Berdiri sejak 2015 sebagai EV Hive, CoHive sempat menjadi pilihan utama bagi banyak startup dan freelancer di Indonesia. Namun, pandemi dan perubahan pola kerja membuat permintaan terhadap ruang kerja bersama menurun drastis, mengakibatkan mereka tidak mampu melanjutkan operasional.

10. Beres.id (Kaodim)

Beres.id, anak usaha startup Malaysia Kaodim, menghentikan operasinya pada Juli 2022. Platform ini menghubungkan konsumen dengan penyedia jasa seperti servis AC dan kebersihan rumah.

Penutupan ini juga berlaku untuk seluruh anak usaha Kaodim di Asia Tenggara. Meski memiliki potensi besar, pasar yang belum matang dan tantangan operasional menjadi kendala utama.

About CLAV Digital

CLAV Digital adalah digital marketing agency yang berbasis di Jakarta dan Bali, dengan fokus pada manajemen reputasi, SEO, Google Business, dan web development. CLAV Digital juga mengelola portofolio aset digital seperti Ceritahantu.id, Jualbisnis.id, dan Propertikini.com.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Industri Teratas yang Akan Berinvestasi di Indonesia pada tahun 2025: Yang Harus Diketahui Setiap Investor Australia

Indonesia kini menjadi salah satu pasar yang paling menjanjikan di Asia Tenggara, menawarkan peluang...

Mengapa Indonesia Menjadi Pilihan Utama bagi Perusahaan Asing

Indonesia, ekonomi terbesar di Asia Tenggara, merupakan pusat investasi asing yang berkembang pesat, menawarkan...

Baju Santai Tetap Stylish: Kaos Bodypack yang Wajib Dimiliki untuk Akhir Pekan Aktif

Akhir pekan adalah waktu yang tepat untuk bersantai, tetapi tetap terlihat stylish tidak pernah...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here