15 Tim Calon Pembuat Perubahan Maju ke Tahap Akhir Program YSE Global Ke-12

Tim yang telah dipilih setelah menghadiri serangkaian workshop pengembangan kapasitas selama sebulan dan sekarang akan bergabung dengan 1.200 jaringan pembuat perubahan internasional dari program tersebut.

Lima belas tim usaha sosial, yang terdiri dari 32 peserta dari tujuh negara, telah terpilih untuk mengikuti tahap akhir program Young Social Entrepreneurs (YSE) Global 2021 yang diadakan oleh Singapore International Foundation (SIF).

Program YSE Global, yang kini memasuki tahun ke-12, bertujuan untuk menginspirasi, membekali, dan memungkinkan kaum muda dari seluruh dunia untuk memulai atau mengembangkan usaha sosial mereka di Singapura dan negara-negara lainnya.

Peserta mempelajari keterampilan baru yang memberdayakan mereka untuk membentuk dan memperkuat model bisnis sambil membangun jaringan profesional untuk potensi kolaborasi dan pertumbuhan berkelanjutan.

Tim yang maju ke tahap selanjutnya dipilih dari 41 tim, terdiri dari 92 peserta dari 16 negara yang mengikuti YSE Global 2021 – Workshop, serangkaian webinar dan klinik bisnis virtual yang dirancang oleh SIF untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam menjalankan bisnis yang baik secara sosial. Diselenggarakan dari 23 Juli hingga 20 Agustus, tahun ini adalah kali kedua program ini dilakukan sepenuhnya secara online.

Peserta mempresentasikan rencana bisnis mereka kepada panel juri pada hari terakhir workshop dan dinilai berdasarkan potensi dampak sosial yang signifikan, serta kesanggupan akan keberlanjutan dan skalabilitas model bisnis.

Ide-ide bisnis yang mereka berikan merupakan usaha untuk berkontribusi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan yang ditentukan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa, seperti mengatasi perubahan iklim, mempromosikan pendidikan berkualitas yang inklusif dan merata untuk semua, serta memanfaatkan teknologi untuk memberdayakan masyarakat yang rentan.

Tim terpilih diumumkan pada acara penutupan workshop secara virtual, yang dihadiri oleh Alvin Tan, Menteri Negara Kebudayaan, Masyarakat dan Pemuda, serta Perdagangan dan Industri Singapura.

Tan mengatakan: “Pengusaha sosial memainkan peran penting sebagai agen perubahan di masyarakat. Mereka didorong oleh tujuan dan tanpa henti mengejar peluang baru untuk mengatasi masalah sosial yang perlu ditangani secepatnya. Dalam krisis global saat ini, kita membutuhkan wirausahawan sosial lebih dari sebelumnya. Mereka mengkatalisasi upaya komunitas yang akan membantu kita mengatasi tantangan-tantangan yang ada saat ini dan mendorong kita menuju masa depan berkelanjutan yang ingin kita bangun.”

“Saya berharap para peserta ini akan terus memelihara jaringan YSE, saling mendukung dalam perjalanan kewirausahaan sosial mereka, dan berhasil dalam mengejar tujuan, keuntungan, dan keinginan mereka.”

Tahun ini, para peserta menghadiri sesi analisis data, keuangan dan pengukuran dampak, memperoleh keterampilan dan keahlian yang dibutuhkan untuk menjadi wirausahawan sosial yang efektif. Anggota jaringan alumni YSE Global dari India, Indonesia, Malaysia, dan Singapura juga kembali untuk berbagi pengalaman berharga mereka dan mengadakan workshop yang membentuk pemikiran.

Melalui serangkaian kegiatan yang dilakukan secara online, para peserta juga terhubung dengan rekan-rekan yang mempunyai visi yang sama dari berbagai negara, memperoleh pemahaman lintas budaya yang lebih dalam, menjalin pertemanan baru dan menjalin hubungan bisnis yang bermanfaat.

Selama enam bulan ke depan, tim terpilih akan dibimbing oleh konsultan bisnis terkemuka dari McKinsey & Company, Temasek International, dan pengusaha-pengusaha sukses yang relevan dengan sektor mereka.

Para tim tersebut akan bekerja dengan mentor mereka untuk mempertajam ketajaman bisnis dan memperluas perspektif budaya mereka melalui rangkaian kegiatan secara online untuk belajar tentang ekosistem kewirausahaan sosial di berbagai kota di Asia.

Maret 2022, tim akan berkumpul kembali di acara YSE Global 2021 Pitching for Change. Mereka kemudian akan mempresentasikan rencana bisnis mereka yang telah disempurnakan untuk mendapatkan kesempatan menerima dana hingga S$20.000 (sekitar 200 juta Rupiah) untuk tiap-tiap tim pemenang.

Jean Tan, Executive Director SIF mengatakan: “Menghubungkan orang-orang dari budaya yang berbeda untuk menginspirasi kolaborasi dan tindakan untuk kebaikan adalah fokus dari kegiatan yang dilakukan oleh SIF. Melalui program YSE Global, kami memanfaatkan semangat dan tujuan kaum muda sebagai warga dunia untuk memicu perubahan sosial yang positif.”

Para peserta terpilih juga antusias untuk mengikuti rangkaian perjalanan YSE mereka selanjutnya. Anup Misal, Associate (Founder’s Office), Kanpur Flowercycling (Phool) dari India mengatakan: “Ini merupakan pengalaman yang berharga. Saya senang dapat terhubung dengan teman-teman yang mempunyai visi yang sama dari seluruh dunia, yang juga bersemangat untuk membuat perubahan di komunitas mereka masing-masing. Saya dan tim berharap dapat bekerja sama dan belajar dari mentor kami pada bulan-bulan yang akan datang.”

Bo Wang, Co-Founder of Shimmer SDGs Hub Co dari China mengatakan: “YSE Global 2021 – Workshop adalah pengalaman yang luar biasa. Kami menghargai kesempatan ini untuk terhubung dengan wirausahawan sosial dan para thought leaders lainnya di tengah pembatasan kegiatan.”

“Sangat menarik untuk mendengar peserta program sebelumnya berbagi pengalaman mereka. Mendengarkan dan belajar dari mereka yang telah melalui tantangan serupa dan telah mengatasinya benar-benar menjadi pengetahuan yang berharga. Kami menantikan berbagai hal baru yang terlahir di kegiatan ini dalam beberapa bulan mendatang.”

Agita Pasaribu, Founder and Executive Director Bullyid App dari Indonesia mengatakan: “Saya bergabung dengan program YSE Global karena saya tahu bahwa saya akan memiliki akses ke jaringan yang merupakan para “penggerak dan penggebrak (mover & shaker)”. Orang-orang yang memiliki koneksi yang tepat untuk membantu Bullyid App mendapatkan daya tarik dan menjadi sorotan.”

“Sangat menggembirakan mengetahui bahwa ada pemuda lain seperti saya di luar sana yang ingin membuat dampak positif di komunitas mereka. Semua tim benar-benar menginspirasi, dan saya merasa sangat terhormat dapat terpilih untuk maju ke rangkaian YSE Global 2021 berikutnya.”

Eddie Lim, Co-Founder and CEO of Thryft mengatakan: “Program ini memperkenalkan kami kepada para pelaku pasar dari Singapura dan seluruh dunia, memberikan pengalaman yang membuka mata saya dan tim.”

“Sangat menyenangkan menjadi bagian dari jaringan global wirausahawan sosial muda dan saya merasa telah belajar banyak dari rekan-rekan peserta, serta para pembicara workshop. Program ini merupakan perjalanan yang memperkaya pengetahuan saya, dan saya berharap untuk mencapai hal-hal besar dalam beberapa bulan mendatang saat saya berkoordinasi dengan mentor.”

Program unggulan yang diadakan oleh SIF ini telah membina lebih dari 1.200 alumni dari 39 negara dan jaringan global dari 525 perusahaan sosial. Studi SIF mengenai “Building a Better World through Good Business” telah mengevaluasi dampak program terhadap alumni dan usaha sosial mereka dari 2010 hingga 2019.

Dari sana, ditemukan bahwa 75 persen usaha sosial tumbuh dari tahap persiapan hingga rintisan setelah bergabung program YSE, sementara 86 persen tim yang didanai masih beroperasi.

Program YSE Global dimuat di media sosial dengan tagar #sifyse.

Tentang Singapore International Foundation

Singapore International Foundation menjalin hubungan untuk dunia yang lebih baik. Mereka membangun hubungan yang berkelanjutan antara warga Singapura dan komunitas dunia, dan memanfaatkan persahabatan ini untuk memperkaya kehidupan serta melakukan perubahan positif.

Pekerjaannya didasarkan pada keyakinan bahwa interaksi lintas budaya memberikan wawasan yang memperkuat pemahaman. Pertukaran ini menginspirasi tindakan dan memungkinkan kolaborasi untuk kebaikan. Programnya menyatukan orang untuk berbagi ide, keterampilan dan pengalaman di berbagai bidang seperti perawatan kesehatan, pendidikan, seni dan budaya, serta mata pencaharian dan bisnis.

Mereka melakukan ini karena kita semua dapat, dan harus melakukan bagian kita untuk membangun dunia yang lebih baik, dan sesuai dengan yang kita bayangkan; damai, inklusif, dan menawarkan peluang bagi semua.

Cari tahu lebih lanjut di sif.org.sg.

Missoni dan The Ritz-Carlton Hadirkan Missoni Resort Club Eksklusif di Bali

Perpaduan Desain Ikonik Italia dengan Keanggunan The Ritz-Carlton di Tepi Pantai Bali yang Menakjubkan Missoni...

Mengungkap Perkembangan AI di Indonesia: Tren, Tantangan, dan Masa Depan Cerah!

Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan adalah salah satu teknologi yang berkembang pesat di...

Crypto Narrative dan Masa Depan Kripto: Apa yang Bisa Kita Harapkan di 2025?

Crypto narrative adalah cerita, ide, atau kepercayaan yang mendorong tren di dunia kripto. Narasi...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here