Membangun Jaringan Bisnis Halal di Indonesia
Dalam langkah strategis memperkuat hubungan dagang serta meningkatkan penetrasi produk halal Thailand di pasar Indonesia, Thailand akan menggelar acara bertajuk “2024 Thailand Halal Product Business Matching“.
Diselenggarakan di Hotel Kempinski Jakarta, 3 September 2024, acara ini tidak hanya akan menampilkan seminar dengan pembicara yang berkompeten, tetapi juga menghadirkan sesi business matching yang mempertemukan para pengusaha Thailand dengan para entrepreneur Indonesia.
Diprakasai oleh Thai Trade Center (TTC) Jakarta dan the Department of International Trade Promotion (DITP), acara ini memberikan kesempatan unik bagi para pelaku usaha Thailand untuk lebih memahami pasar halal Indonesia, salah satu pasar halal terbesar di dunia.
“Acara ini tidak hanya memperkuat hubungan dagang antara kedua negara, tetapi juga membuka peluang kolaborasi yang lebih luas di masa depan. Kami percaya bahwa melalui interaksi langsung dengan pelaku bisnis Indonesia, delegasi dari Thailand akan dapat memperluas jaringan mereka dan menciptakan peluang bisnis baru yang saling menguntungkan,” kata Mrs. Hataichanok Sivara, Director of the Thai Trade Center Jakarta.
2024 Thailand Halal Product Business Matching diharapkan menjadi peluang besar bagi para pengusaha produk halal Thailand untuk memahami lebih dalam tentang pasar halal Indonesia, sekaligus memperluas jaringan bisnis mereka di negara dengan populasi Muslim terbesar di dunia. Dengan adanya kunjungan ini, para delegasi dari Thailand akan memiliki kesempatan untuk bertemu dengan mitra bisnis potensial di Indonesia dan mengidentifikasi peluang kolaborasi.
Selain itu, para delegasi juga dapat memperkuat citra bisnis produk halal Thailand di Indonesia melalui interaksi langsung dengan pelaku pasar dan pemangku kepentingan lokal.
Survei pasar yang dilakukan selama acara ini akan membantu para pengusaha dalam memahami lebih baik kebutuhan dan preferensi konsumen Indonesia, yang dapat menjadi dasar untuk strategi ekspansi yang lebih efektif.