Fairmont Jakarta Raih Empat Penghargaan – International Hotel Awards 2018

Fairmont Jakarta memenangkan empat penghargaan di International Hotel Awards 2018, salah satu penghargaan bergengsi dalam industri perhotelan dan property dimana banyak hotel terkemuka di seluruh dunia turut berpartisipasi. Kemenangan ini diumumkan saat acara gala dinner yang diselenggarakan di salah satu hotel bintang lima di Bangkok, awal Mei 2018.

Fairmont Jakarta membawa pulang empat penghargaan di antaranya, Best Luxury Hotel in Indonesia. Dalam kategori Best Hotel Marketing, Fairmont Jakarta berhasil memenagkan “Best Hotel Marketing di Indonesia dan Best Hotel Marketing di Asia Pacific.

Pencapaian luar biasa ini diraih mengingat Fairmont Jakarta telah secara aktif menggelar beberapa acara prestisius di Jakarta. Pada September 2017, Hotel ini mengawali acara tahunan yang bertajuk “When Jakarta Meets London”, hasil kolaborasi dengan hotel legendaris The Savoy, London, yang merupakan salah satu hotel dibawah group Fairmont Hotels & Resorts.

Pada acara ini, Fairmont Jakarta mendatangkan Executive Chef, Pastry Chef dan Mixologist dari hotel ternama tersebut untuk melakukan serangkaian acara yang berbeda setiap hari dalam sepekan. Acara terdiri dari British Afternoon Tea, Cocktail Night, “Be a Bond Girl” party hingga pengalaman gastronomy Inggris. Selain itu, Fairmont Jakarta juga menggandeng beberapa partner seperti Bentley, Jaguar, The Time Place, Citibank dan Prestige Indonesia Magazine. “When Jakarta Meets London” adalah awal dari  program acara bertemakan destinasi, mengingat pada akhir 2018, Fairmont Jakarta akan menggelar “When Jakarta Meets USA”.

Dipenghujung tahun 2017, Fairmont Jakarta bekerjasama dengan BVLGARI untuk menghardirkan pohon Natal rancangan brand fashion ternama ini pada acara Christmas Tree Lighting Ceremony yang digelar di Lobby utama hotel. Salah satu bagian dari acara ini adalah bentuk kerjasama antara hotel dan celebrity chef Farah Quinn, yang mengkreasikan produk Afternoon Tea istimewa untuk perayaan akhir tahun di Fairmont Jakarta.

Fairmont Jakarta juga menggelar “Royal Wedding Celebration di Fairmont Jakarta”, serangkaian acara untuk merayakan Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle. Acara yang berlangsung pada 18 hingga 20 Mei 2018 ini, terdiri dari pameran pernikahan, fashion show oleh perancang gaun pengantin ternama Sebastian Gunawan dan perancang busana laki-laki, Wong Hang Distinguished Tailor.

Berbagai acara tersebut merupakan upaya berkelanjutan yang dilakukan oleh Hotel, terutama bagi departemen marketing untuk memastikan brand positioning Hotel semakin kuat dengan menetapkan tolok ukur yang tinggi melalui berbagai kegiatan marketing.

Tak hanya menang di Best Luxury Hotel dan Best Marketing Hotel, Fairmont Jakarta juga menerima penghargaan International Five-Star Hotel Standard.

International Hotel Awards adalah standar hotel bintang 5 internasional yang memberikan penghargaan bintang 5 di tingkat internasional. Kompetisi globalnya menentukan hotel-hotel terbaik dan perusahaan perhotelan di dunia. Penghargaan ini dikembangkan untuk mengidentifikasi, menyoroti dan menghargai keunggulan di seluruh industri perhotelan global di berbagai bidang. Selain kategori untuk beberapa jenis hotel dan kategori khusus menurut ukuran hotel, ada juga kategori untuk arsitektur hotel terbaik, konstruksi, desain interior, pemasaran, dan situs web.

Terdapat17 kategori untuk dipilih. Penghargaan bintang 5 untuk setiap kategori diberikan pada tingkat nasional sebelum melanjutkan untuk bersaing di tingkat regional. Pemenang regional secara otomatis dimasukkan ke dalam Penghargaan Internasional keseluruhan, yang pada akhirnya menentukan resor dan hotel terbaik di dunia.

International Hotel Award telah berevolusi dari Penghargaan Properti Internasional yang sudah lama berdiri, yang telah dianggap sebagai program penghargaan definitif dan fokus pada sektor perumahan dan komersial.

Makan Sehat, Bisa Murah dan Mudah, Kok!

Sekarang ini terdapat berbagai jenis diet yang populer dan banyak dicoba. Ada diet yang...

Umana Bali, LXR Rayakan Ulang Tahun Pertama dengan Perayaan Spesial Selama 3 Hari

Umana Bali, properti dari LXR Hotels & Resorts, baru saja merayakan ulang tahun pertamanya...

89% Generasi Milenial dan Gen Z Optimis pada Masa Depan

Meskipun Keduanya Mengkhawatirkan Pekerjaan, Pendidikan, dan KesehatanDi Indonesia, ketika berbicara terkait masa depan Generasi...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here