Ngumpul Cantik, Eksplore Gastronomi Pandalungan
Libur sekolah telah usai, dan sampai akhir tahun tanggal “merah” tidak banyak. Anak- anak kembali pada rutinitas ke sekolah. Kaum ibu? Tentu lebih sibuk dengan pekerjaan rutin rumah tangga, dari menyiapkan sarapan, bekal sekolah, antar-jemput anak sekolah, les, sampai latihan eskul.
Boring?
Membahagiakan diri sejenak diantara kesibukan dan rutinitas, tidak dilarang bahkan dianjurkan untuk keseimbangan mental, spiritual dan memperkuat kesehatan mental.
Tidak sedikit kaum ibu ibu ini punya “geng” sesama wali murid, kelompok arisan, kelompok karaoke, kelompok senam, bahkan kelompok “ngerumpi”.
Meluangkan waktu diantara kesibukan dengan teman, anggota keluarga, sahabat, entah hanya sekedar ngopi atau nongkrong cantik, arisan, foto-fotoan, berbagi cerita, menurut beberapa hasil penelitian, memberikan energi positip bagi para pelaku.
Nah, Java Lotus Hotel, bagi kaum ibu-ibu sosialita warga Jember atau sosialita dari daerah lain yang sedang hang out di Jember agar “ngumpulnya” makin asyik, seru, dan tak terlupakan.
Ada Sosialita Package, ngumpul cantik!
Dinding-dinding Sky Lounge siap mendengarkan keluh kesah, cerita bahagia para ibu-ibu sembari menikmati saujana kota Jember dari ketinggian dengan angin sepoi-sepoinya.
Mau “ngumpul” di samping kolam? Di MakanKoe Restaurant? Bebas pilih, yang penting nyaman bagi semua anggota “ngumpulnya”, ya kan?
Menjadwalkan “ngumpul’ siang atau sore menjelang dinner time? Sosialita Package disiapkan Tim FB Java Lotus Hotel untuk lunch atau dinner time dengan set menu khusus. Semua perihal makanan khas Jember atau yang rasa Jemberan. Selain itu, table decoration standard disediakan untuk support dan menjadi properti foto. Keren!