Cari Tahu Syaratnya!
Motor sudah menjadi moda transportasi yang digandrungi masyarakat Indonesia untuk berkegiatan sehari-hari, motor pun menjadi kendaraan terbanyak di Indonesia. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), dapat diketahui bahwa pada tahun 2022 ada 143.797.227 total kendaraan bermotor yang tersebar di seluruh Indonesia.
Angka tersebut mengalami peningkatan selama tiga tahun berturut-turut. Dari jumlah itu, sepeda motor mencatatkan jumlah tertinggi dengan 121.209.304 unit, disusul mobil penumpang dengan 16.903.094 unit.
Dalam memperingati Hari Motor Dunia yang jatuh pada hari Selasa (21/6/2022), BATIQA Hotels memberikan kejutan bagi bikers Indonesia. Bagi bikers yang menginap di BATIQA Hotels akan mendapatkan diskon hingga 30% dan BATIQA Hotels akan memberikan tambahan diskon 10% bagi para bikers yang dapat menunjukan Kartu Member Motor Club saat tiba di hotel.
“Kami memberikan kesempatan buat para pemotor jarak jauh atau dekat yang ingin menginap atau beristirahat di BATIQA Hotels, BATIQA Hotels memberikan diskon hingga 30% bagi tamu yang datang ke hotel menggunakan motor. Kami juga akan memberikan tambahan diskon hingga 10% apabila tamu bikers yang dapat menunjukan Kartu Member Club Motornya saat check in,” ungkap Maria, Head of Sales & Marketing.
“Kami juga punya hadiah helm BATIQA Hotels bagi para bikers beruntung yang ingin ikut perpartisipasi. Caranya mudah hanya dengan follow akun social media @batiqahotels dan akun BATIQA Hotels unit yang dituju kemudian foto dengan background BATIQA Hotels sambil memegang helm, kemudian posting di Instagram Story dengan caption ucapan “Terima Kasih BATIQA Hotels” dan tag akun @batiqahotels dan BATIQA Hotels unit yang dituju,” tambah Maria.
Pemesanan bisa melalui website batiqa.com dan harga yang diberikan untuk para bikers ini sudah termasuk menginap di kamar Superior, sarapan untuk 2 orang, pajak dan pelayanan. Periode menginap untuk bikers mulai dari 21 Juni – 30 Juni 2022, dan kejutan ini sangat sayang jika dilewatkan.
Untuk bikers yang berada di daerah Karawang, Cirebon, Cikarang, Palembang, Pakenbaru, Lampung, dan Surabaya bisa mampir menginap di BATIQA Hotels.
BATIQA Hotels merupakan jaringan hotel di Indonesia dengan visi untuk menjadi manajemen perhotelan terbesar, terpercaya dan yang diakui se-Asia Tenggara.
BATIQA diambil dari kata “Batik” yang menjadi salah satu ikon kebanggan Indonesia, serta inisial A di akhir nama merek menjelaskan bahwa BATIQA Hotels adalah hotel dengan “Quality A” (baca: kualitas A) menampikan produk dan pelayanan terbaik.
FRESQA Bistro adalah tempat yang ramai dan menggugah selera di BATIQA Hotels di mana menunya berasal dari bahan-bahan segar. Di FRESQA Bistro, semuanya disatukan dengan sepenuh hati untuk membuat pengalaman bersantap Anda lebih menyenangkan.