Festival Wine & Dine Hong Kong 2021

Perspektif Kuliner Baru, Sebuah Perayaan Ide Brilian yang Mengukir Sejarah Baru di Lanskap Kuliner Hong Kong

Festival Wine & Dine Hong Kong, yang diselenggarakan oleh Dewan Pariwisata Hong Kong (HKTB), telah lama menjadi pertunjukan gastronomi tahunan. Tahun ini, Festival Wine & Dine telah mengalami peningkatan pesat dalam masa pemulihan, dengan perayaan menarik selama sebulan penuh pada November yang mencakup acara digital serta rencana perjalanan fisik. Festival ini akan menjadi pengingat bagi pecinta kuliner di seluruh dunia bahwa Hong Kong akan terus menjadi tujuan utama di era pasca-COVID.

Rintangan yang disebabkan oleh pandemi tidak menghalangi kota Hong Kong dari komitmen nya. Terlepas dari ketidakpastian saat ini, banyak restoran baru telah dibuka pada tahun 2020 lalu menambah suasana kuliner Hong Kong yang sudah beragam dan semarak.

Sebagai “Showroom of New Culinary Perspectives”, festival tahun ini akan menampilkan banyak pengalaman baru, termasuk inovasi dari masakan Cina, rangkaian kelas daring yang inspiratif, dan berbagai jenis kuliner yang lezat dan berani, dan menyoroti beberapa pemikir brilian yang mengukir sejarah baru pada industri kuliner Hong Kong.

Era Baru Bartending

Pecinta koktail dan penggemar gaya hidup berkelanjutan tidak boleh melewatkan masterclass daring dengan tema “Sustainable Cocktail” yang akan dibawakan oleh Agung Prabowo dari Penicillin Bar, pemenang Asia’s 50 Best Sustainable Bar Award pada 2021.

Penghargaan ini mengakui kreativitas dan upaya yang dilakukan Prabowo dan rekan-rekannya untuk meminimalisir limbah dan mengurangi jejak karbon. Misalnya, daur ulang kulit kentang menjadi makanan ringan, sisa potongan roti dan keju dimasukkan ke dalam minuman beralkohol, sisa minuman alkohol dan kulit lemon yang diubah menjadi sabun dan pembersih tangan.

“Berada di tengah industri perhotelan yang terletak di kota kuliner yang maju seperti Hong Kong, kami bersyukur dapat memanfaatkan jumlah sampah yang kami hasilkan di luar pemikiran kami,” kata Prabowo. “Saya berharap dapat menginspirasi rekan-rekan lainnya di industri serpa untuk menjadi lebih sadar akan keberlangsungan lingkungan untuk generasi masa depan kita.” 

Masterclass yang bertemakan Sustainable Cocktail akan tersedia untuk audiens global bersama program Tasting On-Air lainnya yang mencakup berbagai topik tentang berbagai tren yang terkait dengan wine dan minuman beralkohol.

Pecinta cocktail dan penggemar ‘green lifestyle’ tidak boleh melewatkan masterclass online Sustainable Cocktail yang akan dibawakan oleh Agung Prabowo dari Penicillin Bar, pemenang Asia’s 50 Best Sustainable Bar Award pada 2021

Pengalaman Baru dalam Masakan Cina

Salah satu yang perlu diperhatikan adalah “Chinese Omakase by Masterchefs”, yang akan memberikan pengalaman kuliner khas Cina yang mewah berfokus pada konsep masakan. Konsep ini terinspirasi oleh gaya omakase asli. Di sini memiliki sistem bahwa hidangan akan diserahkan sepenuhnya pada keleluasaan, kebebasan dan kreativitas sang koki yang akan memberikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan.  

Sebanyak 18 koki kelas atas dari restoran Cina yang dihormati di seluruh kota akan menjadi bintang utama dalam program ini dengan memamerkan penguasaan teknik dan inovasi mereka. Misalnya, Chef Chan Yan Tak dari Lung King Heen berbintang tiga Michelin akan membawa pengunjung mencicipi masakan terbaik. Sementara Chef Jayson Tang dari Restoran Man Ho berbintang 1 Michelin telah menciptakan menu inovatif yang telah dikurasi berdasarkan hubungan antara lima elemen (kayu, api, tanah, logam, dan air).

Chef Jayson Tang akan mempelopori program Chinese Omakase by Masterchefs.

Energi Baru untuk Mengguncang Kuliner Hong Kong

Jajaran kuliner yang sedang naik daun akan ditampilkan dalam sebuah program untuk mengakui bakat para trendsetter kota. Manajer investasi global yang sekarang telah menjadi koki, Sandy Keung, dengan merek dagang Good BBQ, adalah salah satu dari sedikit koki wanita yang ada di industri siu mei (daging panggang) yang biasanya didominasi oleh para pria.

Dia juga memiliki restoran seafood yang mempromosikan teknik penipisan ozon dengan menyediakan lingkungan yang bersih bagi kerang dara dan kerang lainnya untuk membebaskan mereka dari limbah polutan dan memperbaiki lingkungan hidup mereka di lautan

Untuk informasi lebih lanjut tentang Hong Kong Wine & Dine Festival 2021, silakan kunjungi winedinefestival.

Makan Sehat, Bisa Murah dan Mudah, Kok!

Sekarang ini terdapat berbagai jenis diet yang populer dan banyak dicoba. Ada diet yang...

Umana Bali, LXR Rayakan Ulang Tahun Pertama dengan Perayaan Spesial Selama 3 Hari

Umana Bali, properti dari LXR Hotels & Resorts, baru saja merayakan ulang tahun pertamanya...

89% Generasi Milenial dan Gen Z Optimis pada Masa Depan

Meskipun Keduanya Mengkhawatirkan Pekerjaan, Pendidikan, dan KesehatanDi Indonesia, ketika berbicara terkait masa depan Generasi...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here