Kondisi ekonomi pasang surut selama masa pandemi tidak menyurutkan komunitas pengemudi Ojek Online (Ojol) Koboy Cakung dan Hop Ministry untuk berbagi kebahagiaan. Memasuki 7 hari terakhir bulan Ramadan kemarin, mereka berkolaborasi membagikan ratusan takjil kepada pengendara yang melintas Stasiun Cakung dan Pasar Bintara Bekasi Barat.
Dalam kegiatan ini Hop Ministry ((Yayasan Orang Percaya) dan komunitas Ojol membagkan 270 takjil untuk pengendara menjelang waktu berbuka.
“Hop Ministry, terus bergerak dan berkeyakinan untuk berbuat sesuatu yang baik pasti akan diberikan pintu rejeki bagi kita. Kami tidak mengejar kehidupan di dunia saja, tetapi kami akhirat, apalagi pada bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini, kita dapat berbagi kepada saudara-saudara kita yang belum sempat sampai di rumah untuk berbuka puasa bersama keluarga, bisa berbuka sejenak dengan takjil yang kami sediakan,” ungkap Jimmy pendiri yayasan Hop Ministry, Selasa (26/4).
Selain berbagi takjil, Yayasan Hop Ministry rutin setiap bulan melakukan kegiatan, berbabgi kebahagiaan kepada anak panti asuhan dan kaum dhuafa.
“Berbagi kebahagian di bulan Ramadan merupakan kegiatan rutin kami,” ungkap pendiri Koboy Cakung, chepy, “Insya Allah ahun depan kami dapat memberikan kebahagiaan untuk sesama kembali,” jelasnya. (*)