Imlek @ Novotel dan ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square

Berkumpul Bersama Keluarga Nikmati Sajian Oriental di Malam Tahun Baru

Malam Tahun Baru Imlek tentunya merupakan waktu untuk berkumpul bersama dengan keluarga. Untuk itu, Novotel dan ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square kali ini mengajak tamu-tamunya untuk menikmati momen reuni bersama keluarga ditemani dengan berbagai pilihan sajian menu oriental yang otentik di restoran Food Exchange, restoran yang cocok untuk interaksi sosial.

Para tamu undangan yang hadir juga akan disuguhkan dengan penampilan spesial Barongsai serta akan dihiburkan juga dengan aktivitas games seru untuk bersenang-senang bersama keluarga terdekat. Tidak hanya itu, para tamu juga akan berkesempatan untuk mengambil Lucky Angpao dengan hadiah spesial dari Novotel dan ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square. 

Menu spesial Imlek kali ini ada Bebek Panggang, Baked Red Snapper with Shrimp Paste “Cin Ca lok”, Stewed Beef Ribs Mushroom & Turnip Sauce, Pilihan Dim Sum dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, sajian Yee Shang juga akan disediakan sebagai tanda kemakmuran, kelimpahan dan semangat atas tahun yang baru. 

Novotel dan ibis Styles Mangga Dua Square berlokasi tepat di pusat area Jakarta Utara, dekat dengan berbagai tempat wisata di Jakarta seperti Ancol dan area kawasan Kota Tua. Tentunya hal inilah yang menjadikan Novotel dan ibis Styles Mangga Dua Square pilihan tepat bagi Anda yang ingin menikmati suasana santai tropikal di tengah hiruk pikuk Jakarta.

Bagi Anda yang membawa keluarga, nikmati waktu-waktu berkualitas dengan menikmati berbagai fasilitas hotel yaitu kolam renang Olympic, Kolam Ikan, Area Fitness, Spa, Area Anak-Anak selama sepanjang hari hingga dilanjutkan dengan malam reuni bersama keluarga. 

Paket Malam Tahun Baru Imlek “The Spirit of Reunion” dijual dengan harga Rp323.000/ pax nett. Apabila ingin melakukan reservasi, hubungi +6221 6231 2800 atau email ke H5704- [email protected]

Port Academy Bekerja Sama Dengan KUPP Pagimana Gelar Diklat TKBM

Port Academy Bekerja Sama Dengan KUPP Pagimana Gelar Diklat TKBM

BRI Ventures Semarakkan HUT ke-129 BRI melalui Penanaman Mangrove

BRI Ventures merayakan ulang tahun BRI ke-129 dengan penanaman 500 pohon mangrove di Pulau...

Elwyn.ai oleh Primeskills Raih Penghargaan di APICTA Awards 2024

Inovasi Indonesia Bersinar di BruneiElwyn.ai, platform pembelajaran berbasis AI yang dikembangkan oleh perusahaan edtech...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here