Sutradara dari Geez & Ann The Series, Hestu Saputra berbagi keunikan Geez & Ann The Series terletak pada cerita yang pelik namun ringan untuk dicerna.
“Kita bisa menyaksikan beberapa fase kehidupan Geez dan Ann. Masing-masing memiliki pandangan berbeda akan kehidupan, apalagi latar belakang keduanya sangat berbeda. Ann sebagai dokter, dan Geez sebagai musisi. Namun keduanya mampu memahami dan menyampaikan perasaan mereka dengan mudahnya karena cinta.” ujarnya.
Geez & Ann The Series akan mulai tayang di Vidio pada 18 Februari 2022. Dengan total 10 episode, penonton bisa langsung menyaksikan 3 episode pertama. Episode 1 dan 2 bisa ditonton gratis. Episode baru akan muncul setiap Jumat pukul 12 malam WIB.
Tentang Vidio
Vidio merupakan perusahaan OTT (Over the Top) yang didirikan sejak tahun 2014 yang menyediakan layanan streaming terlengkap di Indonesia.
Terhubung langsung dengan 51 TV Streaming dan 29 Radio Streaming, Vidio juga menyajikan ribuan konten lokal maupun Internasional untuk layanan Video On Demand, langganan jaringan TV berbayar, dan konten eksklusif untuk serial TV, film layar lebar, drama, film dokumenter serta menayangkan ribuan pertandingan olahraga dari berbagai cabang untuk semua genre dan usia.
Vidio berkomitmen untuk memberikan akses terluas dan termudah bagi pengguna untuk menikmati hiburan tanpa batas jarak maupun perangkat, dan dapat diakses baik melalui situs web, ponsel hingga perangkat TV di rumah.
Tentang Multivision Plus
MVP Entertainment adalah bagian dari Multivision Plus (MVP) yang khusus memproduksi serial. MVP bangga menjadi yang terdepan dalam industri hiburan tanah air dan telah berproses sekian lama untuk mencapai titik ini.
Dengan diluncurkannya #MVPNOW, perusahaan ini bahkan semakin bergairah untuk terus menyajikan hiburan yang berkualitas baik dari film, serial TV dan juga melalui bisnis distribusi dan sinema mereka.
MVP percaya bahwa dedikasi mereka untuk menyajikan hiburan dengan kualitas terbaik untuk dinikmati dan untuk menjadi inspirasi, akan terus memperkuat posisi perusahaan di bisnis yang terus berkembang ini.