Lintasarta Hadirkan AI Merdeka, Bangun Masa Depan Digital Indonesia

“Dengan dukungan Lintasarta sebagai AI Factory dan teknologi canggih dari ecosystem partners, kami optimistis bahwa inisiatif ini dapat memperkuat kedaulatan AI Indonesia sekaligus membuka peluang besar untuk kemajuan bangsa di masa mendatang.”

Lebih lanjut, Vikram menekankan bahwa AI Merdeka tidak hanya mendukung percepatan adopsi AI, tetapi juga memberikan dukungan konkret kepada akademisi, peneliti, pengembang, dan startup melalui penyediaan GPU credits. Langkah ini diharapkan dapat mempercepat pengembangan ekosistem AI yang berkelanjutan di Indonesia.

Peluncuran AI Merdeka dihadiri ratusan peserta, seperti mahasiswa dan dosen dari universitas ternama, mitra kolaborasi, pelaku startup, dan ISV di Indonesia. Acara ini juga dihadiri tokoh nasional seperti Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Nezar Patria, Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Irene Umar.

Diskusi berfokus pada percepatan adopsi AI dan pentingnya mempersiapkan talenta digital dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

Melalui gerakan AI Merdeka, Lintasarta berupaya mendukung visi Pemerintah Indonesia untuk memaksimalkan manfaat teknologi dalam mendorong kemajuan ekonomi digital yang berkelanjutan, sekaligus memperkuat kepemimpinan Indonesia di ranah digital secara global.

Selain diskusi dan pidato utama, program Laskar AI dan Semesta AI juga menampilkan sesi khusus, termasuk presentasi mendalam tentang Program Pengembangan Talenta AI Lintasarta dan workshop Generative AI (GenAI) yang dipandu oleh ecosystem partners kami.

Berbagai berita terbaru dan informasi produk unggulan Lintasarta dapat dengan mudah diakses pada akun media sosial Instagram: @lintasarta.official dan LinkedIn: Lintasarta, serta situs resmi, lintasarta.net.

About PT Aplikanusa Lintasarta

Sejak 1988, Lintasarta merupakan penyedia Komunikasi Data, Internet dan IT Services untuk berbagai sektor industri. Lintasarta terus memperkuat peran strategisnya sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) Group. Posisi Lintasarta sebagai AI Factory sejalan dengan strategi induk usahanya, Indosat, sebagai AI TechCo.

Saat ini Lintasarta telah melayani lebih dari 2000 pelanggan korporasi dengan 74.196 jaringan yang meliputi layanan komunikasi data fiber optic, jaringan satelit, managed security & collaboration, data center dan DRC, cloud computing, managed services, e-Health dan solusi total komunikasi data dengan jaminan ketersediaan koneksi jaringan (SLA) sebesar 99%, 99,9% dan 99,99% sesuai kebutuhan para pelanggannya.

Layanan profesional kami didukung oleh tenaga IT profesional dan berpengalaman diantaranya memiliki sertifikasi Internasional yang tersebar di lebih dari 54 kota di Indonesia. Infrastruktur Lintasarta berbasis platform jaringan Next Generation Network (NGN).

Kudeungoe Sugata, Pemasok Biji Kakao Fermentasi, Raih Pendanaan Hibah untuk Perkuat Rantai Pasok Berkelanjutan

Sugata, anak perusahaan KOLTIVA dan pionir dalam sektor pertanian, berhasil menjadi salah satu pemenang TRANSFORM:...

4 Alasan untuk Mulai Gunakan Dompet Crypto Indonesia untuk Kelola Aset Digital

Dalam era digital yang semakin maju, aset kripto telah menjadi salah satu instrumen investasi...

Dari Percepatan Penyelesaian Jalan Tol serta Persiapan Fasilitas Pendukung; Peran PTPP dalam Mendukung Peringatan Hari Raya Natal & Tahun Baru 2024

PT PP (Persero) Tbk, salah satu perusahaan konstruksi dan investasi terbaik di Indonesia (“PTPP”)...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here