Merdi Sihombing Kembali Pukau Dunia Melalui Koleksi Ulos

Di Ajang New York Fashion Week The Shows Spring Summer 23 – 24 

Merdi Sihombing menampilkan budaya dan warna Batak dalam koleksi “Ulos” miliknya di pagelaran Indonesia Now, bagian dari New York Fashion Week The Shows Spring Summer 23 – 24, di Spring Studios, New York, Amerika Serikat, Rabu 13 September 2023 lalu

Didukung oleh Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, untuk kedua kalinya di tahun 2023 ini, Merdi Sihombing kembali memukau khalayak Internasional dengan koleksi terbarunya “Ulos” di pagelaran Indonesia Now di New York Fashion Week The Shows Spring Summer 23 – 24. 

Melalui persembahan Merdi, pecinta fashion dunia dapat dengan mudah memahami budaya masyarakat Indonesia, khususnya suku Batak, warna dan serat alam Indonesia, sekaligus mengapresiasi praktik fesyen yang beretika & berkelanjutan. 

Dalam koleksi “Ulos” Musim Semi Musim Panas 23-24 ini, Merdi mampu melepaskan diri dari ciri khas fesyennya, yang selama ini  lebih dikenal sebagai desainer untuk fesyen kalangan atas.

Kali ini Merdi berhasil menafsirkan ramalan tren fesyen dan warna global tahun 2024 dengan sangat baik dengan fokus pada pendekatan berkelas tribal khas Indonesia dikawinkan dengan gaya fesyen jalanan New York, yang menggabungkan corak ulos yang menjadi ciri khas Merdi, kain tenun ikat Batak, pewarna dan serat alam Indonesia, benang dan aksesoris yang dibuat dari bahan daur ulang, serta potongan longgar yang menjadi ciri khas baru koleksinya kali ini. 

Kombinasi kompleks tersebut benar-benar menggambarkan keseluruhan Koleksi Ulos Merdi Spring Summer 23-24 kali ini. Presentasi “Ulos” di New York Fashion Week The Shows Spring Summer 23-24 kali ini semakin diperkaya dengan rajutan hasil kolaborasi dengan komunitas rajut Hook Go Crochet, dan desain sepatu unik karya Linda Chandra.

HUT Café: Destinasi Kuliner Baru yang Wajib Dikunjungi di Seminyak

HUT Café hadir sebagai destinasi terbaru bagi para pencinta kuliner di Seminyak, Bali. Terletak...

Dari Hobi Jadi Profesi 

Kisah Sukses Bella Salim Raih Peluang dan Ubah Nasib Keluarga Melalui Shopee Live Kemajuan teknologi...

Sunken Treasure

Art Music Festival oleh PHM Hotels adalah acara tahunan yang bertujuan merayakan kekayaan seni dan musik...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here