“Menurut saya, pilihan yang tepat dan smart sekali pada menu malam Natal menyajikan Roasted Turkey, karena itu merupakan kudapan yang sangat jarang ditemui dan sangat kental dengan perayaan Natal. Rasanya juga enak dan lembut,” ujar Citra.
Reservasi untuk makan malam Natal atau pemesanan hampers dapat dilakukan melalui nomor 0811-3200-0102 atau Instagram @morazensurabaya. Nikmati Natal penuh kehangatan di Morazen Hotel Surabaya, di mana setiap detail dirancang untuk menciptakan momen tak terlupakan.
Tentang Morazen Surabaya
Morazen Surabaya, Hotel bintang 4 di jantung kota Surabaya dengan 172 kamar dan 10 meeting room serta Peacock Grand Ballroom yang bisa menampung hingga 1.200 orang.
Beberapa fasilitas bintang 4 seperti Palatier Restaurant, Laviere Roof Top Bar and Lounge, Swimming Pool, Palatier Poolside, Kids Corner, Jacuzzi, Spa and Sauna, Fitness Center, Hermier Coffee Inc, dan Public PC di area lobby. Terletak sangat strategis hanya 5 menit dari Stasiun Gubeng dan 5 menit dari objek wisata Monumen Kapal Selam.
Tentang Mora Group
Mora Group adalah perusahaan manajemen hospitality, konsultasi properti, dan technical assistance yang resmi diluncurkan pada 31 Juli 2024 di bawah kepemimpinan CEO – Andhy Irawan.
Mora Group mengelola berbagai brand hotel dengan konsep berbeda, termasuk Morazen di Surabaya dan Yogyakarta, hotel bintang empat yang berfokus pada elegant luxury, Lamora dengan konsep economic plus, Hemora yang modern minimalis, serta brand moslem-friendly seperti Royal Qin, Grand Qin, dan Qin Hotel di Banjarbaru.
Mora Group juga memperluas jangkauan globalnya melalui kemitraan dengan Select Hotel Group di Jepang, menghadirkan layanan berstandar internasional dan pengalaman berkesan bagi setiap tamu.