Pemimpin Narsistik

Menjadi pengikut yang efektif berarti memahami kekuatan dan kelemahan dari kepemimpinan narsistik, menjaga komunikasi yang baik, dan membangun dukungan dalam organisasi. Organisasi dapat menggunakan evaluasi dan pelatihan untuk memastikan bahwa pemimpin narsistik tidak merusak lingkungan kerja secara keseluruhan.

Evaluasi 360 derajat yang memberikan umpan balik dari atasan, bawahan, dan rekan kerja yang dilakukan intensif dapat menggugah pemimpin narsistik melihat dampak gaya kepemimpinan mereka dari berbagai perspektif.

Organisasi perlu mendorong tindak lanjut pemanfaatan hasil evaluasi ini secara optimal. Pelatihan empati juga dapat membantu pemimpin narsistik memahami pentingnya membangun hubungan yang lebih baik dengan tim dan meningkatkan kesejahteraan di tempat kerja.

Sebagai karyawan, kita perlu menyikapi gaya kepemimpinan ini dengan cerdik. Kita tidak bisa bersikap taat semata kepada pemimpin model ini. Kita perlu memahami karakteristik mereka dan mengantisipasi reaksinya serta mengelola ekspektasi dengan realistis.

Kita perlu membangun jaringan dukungan di antara rekan kerja dan mengembangkan budaya kolaborasi sehingga memungkinkan tim berinteraksi dengan lebih bebas. Ini membantu organisasi tetap stabil bahkan jika pemimpin narsistik menciptakan konflik internal.

EXPERD, HR Consultant/Konsultan SDM

Diterbitkan di Harian Kompas Karier 16 November 2024

Strategi Pemasaran untuk Gen Z, Ini yang Brand dan Pelaku Bisnis Kecantikan Harus Ketahui

Saat ini, generasi Z (Gen Z) semakin mengandalkan artificial intelligence (AI) untuk mendapatkan rekomendasi tentang...

Cuma Ada Saat Natal, Ini 3 Tradisi Akhir Tahun di Lintas Asia versi AirAsia Move

Paket SNAP! AirAsia Move hadirkan diskon hingga Rp570 ribu untuk bundling tiket pesawat AirAsia...

Topi Favorit untuk Aktivitas Outdoor dari Bodypack

Musim panas adalah waktu yang sempurna untuk beraktivitas di luar ruangan, dari berjalan-jalan di...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here