Peserta pameran di JWX 5.0 yakni tenant perhiasan berlian, jam tangan vintage, aksesoris jam tangan seperti straps, plastik pelindung jam tangan (protection shield), watch winder, dan juga pre-owned pakaian, tas, topi, sepatu branded premium, serta Golf Fitting Center. Selain berbelanja, para pengunjung juga dapat mencoba aktivitas golf pada golf simulator yang tersedia di lokasi pameran.
Menurut Anton, CEO & Founder dari JWX, “Kolektor jam tangan dan komunitas pecinta horologi, serta pedagang jam maupun pedagang barang-barang bermerek mewah lainnya ini diharapkan terus bertambah besar agar paling tidak, kelak JWX pun bisa sejajar dengan event-event internasional seperti Watches and Wonder (dulu namanya: Baselworld).
Sehingga tidak perlu jauh-jauh, JWX selalu berusaha menghadirkan pameran yang luar biasa, sekaligus merupakan ajang pertemuan para kolektor jam, penjual, agar memiliki wadah untuk saling bertemu langsung dalam satu kesempatan yaitu di JWX, saling berkenalan, berbagi pengalaman, serta bertukar koleksi.
Tentu saja mengingat pecinta jam tangan mewah juga merupakan pecinta barang mewah lainnya, maka di JWX, selalu ada barang mewah lainnya mulai dari otomotif, perhiasan, aksesori, fashion, dan atribut gaya hidup lainnya.
Tentu selain bertukar koleksi, tukar-tambah, membeli langsung, dan terdapat berbagai penawaran menarik lainnya, seperti pengunjung juga dapat menitip jual koleksi barang mewah pribadi mereka di beberapa tenant pada saat pameran berlangsung” pungkas Anton.
Salah satu sorotan acara ini adalah penampilan khusus dari seorang watch enthusiast yang diundang dari Jerman yaitu Mr. Watches (@chronondo), seorang penggemar jam tangan yang dikenal akan kecintaannya pada horologi. Mr. Watches akan berinteraksi dengan semua pengunjung dan tenant selama acara, membagikan pengalaman pribadinya dalam mini talk show yang dirancang untuk menghibur dan menginspirasi baik kolektor berpengalaman maupun penggemar baru.
Akan ada juga mini talk show dari para ahli lainnya yang akan membahas berbagai topik menarik, termasuk tips dan trik merawat tas mewah dan premium, panduan dalam menangani barang-barang yang tak lekang oleh waktu, ulasan mendalam tentang tas, pengetahuan berharga tentang golf, dan banyak lagi.
Program acara ini semakin diperkaya dengan kemitraan bersama bank-bank terkemuka, termasuk Bank Mandiri dan BCA, yang menawarkan cashback hingga IDR 15 juta dan rencana cicilan hingga 36 bulan. Selain itu, PIK Avenue juga akan memberikan hadiah bagi pengunjung yang beruntung untuk dapat menginap di Swissotel Jakarta PIK Avenue.