Rayakan Perjamuan Keberuntungan Bersama Mercure Jakarta Gatot Subroto

Rayakan kemewahan dan segala kemakmuran dengan kekhasan yang ada di Mercure Jakarta Gatot Subroto di Tahun Macan yang melimpah ini. Tahun ini menjadi spesial karena hotel dengan bangga memperkenalkan hidangan Chinese modern bersamaan dengan pembukaan restoran Grand Café yang bertepatan dengan perayaan Malam Tahun Baru Imlek.

Ajak orang-orang terkasih Anda untuk berkumpul bersama di Grand Café Restaurant di lantai 7 hotel. Pada 31 Januari 2022, restoran menyelenggarakan makan malam prasmanan spesial yang meliputi Pecking Duck, Szechuan Soup, Noodle Station, Prawn Mayonnais, dan banyak lagi.

Tidak ketinggalan dengan Yu Sheng; sebagai bagian dari tradisi makan malam multi-hidangan yang dianggap sebagai simbol kelimpahan, kemakmuran, dan semangat untuk Tahun Baru. Tamu akan berkumpul di sekitar meja dan mengangkat bahan-bahan yang diparut ke udara dengan sumpit sambil mengucapkan berbagai harapan untuk keberuntungan.

Selama perayaan berlangsung, tamu akan dihibur oleh Barong Sai, Musik Mandarin, Lucky Hong Bao, dan banyak lagi. Makan malam sepuasnya ini dibandrol dengan harga Rp 328.000 nett per orang, dengan promo spesial membeli 5 gratis 6. Tamu juga akan dimanjakan dengan ekstra diskon hingga 30% dengan penggunaan keanggotaan ALL.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa hubungi +62 812 9701 1017 atau email [email protected]

Tentang Mercure Jakarta Gatot Subroto

Mercure Jakarta Gatot Subroto adalah bangunan terbaru di antara properti terkemuka di Jakarta Selatan. Berlokasi strategis di kawasan segitiga emas bisnis, Gatot Subroto. Dapat diakses melalui Jl. Gatot Subroto dan Jl. Kapten Tendean, dengan akses langsung ke Tol Lingkar Dalam Jakarta, dekat dengan kantor diplomatik dan hanya 35 menit berkendara dari Bandara Internasional Soekarno Hatta.

Menyediakan 403 kamar modern dan berdesain luar biasa, menghadap ke pemandangan kota yang menakjubkan, memastikan kenyamanan dan ketenangan Anda.

Berlokasi strategis di Kawasan Pusat Bisnis Jakarta, hotel ini ideal untuk pertemuan bisnis dan liburan. Dengan lokasi premium dan pemandangan indah yang ditawarkan di setiap kamar dan berbagai fasilitas untuk memastikan ketenangan, menjadi Anda yang lebih baik

Port Academy Bekerja Sama Dengan KUPP Pagimana Gelar Diklat TKBM

Port Academy Bekerja Sama Dengan KUPP Pagimana Gelar Diklat TKBM

BRI Ventures Semarakkan HUT ke-129 BRI melalui Penanaman Mangrove

BRI Ventures merayakan ulang tahun BRI ke-129 dengan penanaman 500 pohon mangrove di Pulau...

Elwyn.ai oleh Primeskills Raih Penghargaan di APICTA Awards 2024

Inovasi Indonesia Bersinar di BruneiElwyn.ai, platform pembelajaran berbasis AI yang dikembangkan oleh perusahaan edtech...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here