Realme 11 Pro Series 5G Hadir di Indonesia 18 Juli 2023

“Dengan senang hati saya mengumumkan bahwa Realme 11 Pro Series 5G akan diluncurkan di Indonesia pada 18 Juli 2023. Dengan Number Series terbaru ini, kami percaya Realme dapat memberikan pengalaman fotografi baru dari kamera smartphone dalam mengambil gambar serta memberikan pengalaman yang lengkap dan premium dengan desain dan material mewah dalam sebuah smartphone,” ujar Michonne Wang, Marketing Director Realme Indonesia.

200MP. Zoom to the Next Level

Realme membawa peningkatan di sektor kamera ke tingkat yang lebih tinggi melalui Realme 11 Pro+ 5G yang mendukung direct output 200MP, menghasilkan piksel tertinggi di industri smartphone. Resolusi 200MP akan menjamin lebih banyak detail dari yang diharapkan untuk hasil foto yang lebih jernih dan tajam. 

Realme 11 Pro+ 5G juga merupakan smartphone pertama yang dilengkapi dengan teknologi 4x SuperZoom. Semakin menyempurnakan, Realme 11 Pro Series 5G mampu menghasilkan pengambilan gambar stabil dan jernih berkat kehadiran SuperOIS.

Tampilan Mewah dengan Premium Lychee Vegan Leather

Berbicara mengenai desain, Realme 11 Pro Series 5G akan memberikan sensasi premium dan material terbaik kepada para penggunanya melalui Premium Lychee Vegan Leather. Realme Design Studio, bersama dengan Matteo Menotto – mantan desainer grafis dan tekstil Gucci telah menciptakan sebuah karya kolaboratif Milan Luxury Desain yang mengintegrasikan keindahan urban multi-fashion ke dalam desain eksterior Realme 11 Pro Series 5G.

Pengisian Daya Cepat 100W dan Layar Lengkung Spesifikasi Kelas Atas

Realme 11 Pro Series 5G membawa fitur pengisian daya cepat 100W SUPERVOOC seperti yang dapat ditemukan di Realme 11 Pro+ 5G, sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya saat beraktivitas.

Selain itu, seri terbaru ini juga akan dilengkapi dengan layar lengkung kelas flagship dengan frekuensi peredupan tertinggi di industri. Disertai dengan berbagai spesifikasi kelas atas, terobosan ini akan memberikan nilai lebih pada layar lengkung premium di kisaran harga yang sama.

Persiapkan diri Anda untuk menyambut dan menemukan inovasi teknologi 200MP. Zoom to the Next Level Realme 11 Pro Series 5G dengan desain kelas atas dan performa yang dapat diandalkan. Smartphone terbaru dari Realme ini akan diluncurkan secara spektakuler melalui Realme 11 Pro Series 5G “200MP. Zoom to the Next Level” Launch Event pada 18 Juli 2023 pukul 14.00 WIB yang dapat disaksikan secara online melalui 11ProSeriesLaunch.

Ikuti akun media sosial Realme Indonesia dan kunjungi website realme.com/id untuk selalu mendapatkan informasi terbaru mengenai kehadiran produk Realme 11 Pro Series 5G dan promo-promo terbaru untuk pasar Indonesia yang sayang untuk dilewatkan.

Somerset Grand Citra Jakarta Tawarkan Year-End Sale dengan Diskon Hingga 50%

Somerset Grand Citra Jakarta mempersembahkan promo Year- End Sale yang menarik dengan menawarkan diskon...

Portofolio Merek MAP Boga Adiperkasa Tutup Tahun 2024

Meresmikan Gerai Baru dan Hadirkan Rangkaian Bingkisan Akhir Tahun EksklusifAkhir tahun sudah di depan...

POCO Dukung Masa Depan Esports Indonesia

Harga Lebih Ekstrem, Gaming Lebih JagoTeam Liquid ID baru aja bikin bangga se-Indonesia dengan...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here