Siap Meningkatkan Gaya Anak Muda di Bulan Ramadan
- Realme C35 akan mencuri perhatian anak muda di Indonesia berkat dynamic glowing design yang stylish namun tetap menjaga kualitas ketahanan dengan sertifikasi TÜV Rheinland.
- Tidak hanya cantik di luar, Realme C35 akan membawa teknologi smartphone kelas mid-range, mulai dari 50MP AI Triple Camera, baterai masif 5000mAh dan RAM yang mendukung DRE untuk pertama kalinya di C Series.
- Realme Indonesia akan mengadakan live streaming untuk mix and match OOTD Ramadan dengan Realme C35 di akun media sosial Realme Indonesia pada 4 April 2022 pukul 16:30 WIB dengan menghadirkan Cassandra Lee.
Sebagai merek tech trendsetter yang berorientasi kepada pengguna muda yang stylish, Realme selalu mencoba hal-hal baru untuk desain smartphone-nya tak terkecuali di Realme C series. Di Ramadan kali ini, Realme akan meningkatkan gaya anak muda melalui Realme C35 “Kamera Cakep, Desain Stylish”. Realme C35 akan membawa desain yang trendi dan siap untuk menjadi #Hape2JutaanPalingStylish yang direkomendasikan pada Ramadan 2022.
“Kami mendapatkan banyak masukan dari anak muda pengguna realme di Indonesia untuk menciptakan desain yang trendi di Realme C Series. Kami mewujudkannya dan akan memperkenalkan realme C35 dengan dynamic glowing design yang menjadikannya smartphone entry–level paling stylish di harga Rp 2 jutaan yang juga cocok dipadupadankan dengan gaya anak muda dalam mengisi kegiatan Ramadan tahun ini. Kami juga memperhatikan segi teknologi di Realme C35, smartphone ini akan mewariskan trendsetting technology dari Realme di segmen mid-range,” kata Palson Yi – Marketing Director Realme Indonesia.
Realme C35 akan hadir dengan trendsetting design yang akan mencuri perhatian anak muda yang memiliki gaya trendi. Realme C35 mengusung dynamic glowing design dan form factor persegi untuk memberikan kesan bergaya sekaligus premium menjadikannya #Hape2JutaanPalingStylish.
Membawa desain stylish, Realme C35 tetap menjaga kualitas saat dipakai untuk kegiatan apapun berkat sertifikasi TÜV Rheinland yang dibawanya. Hal ini sejalan dengan visi Realme untuk menjadi merk smartphone yang menawarkan price to quality di setiap lini produknya.
Ponsel entry level dengan desain yang stylish bukan berarti mengorbankan sisi teknologinya. Realme C35 justru akan membawa trendsetting technology ala smartphone mid-range Realme untuk memberikan performa terbaik di segmennya. Realme C35 akan mengusung kamera 50MP Triple AI dengan beragam fitur kekinian guna memudahkan pengguna mengabadikan momen saat Ramadan dengan hasil yang baik di segala kondisi.
Baterai masif 5000mAh yang mendukung Super Power Saving Mode akan memastikan Realme C35 bertahan seharian untuk menemani kegiatan anak muda yang aktif. Realme C35 juga akan menjadi smartphone C Series pertama Realme dengan RAM besar yang didukung dengan Dynamic RAM Expansion (DRE), teknologi yang dibawa dari seri mid-range Realme.
Siap untuk menjadi anak muda yang paling stylish di tongkrongan? Realme Indonesia akan mengadakan Realme C35 Live Event: OOTD with Cassandra Lee, aktris muda berbakat dan stylish, di akun resmi Instagram, TikTok dan Facebook Realme Indonesia 4 April 2022 pukul 16:30 WIB. So, don’t miss it!