Minuman ini diracik menggunakan sisa-sisa house white wine, buah dan kulit nanas, kulit jeruk limau, serta biji buah avokad. Seluruh komponen yang digunakan dalam koktail tersebut diambil dari pasar lokal, sekalang dengan komitmen Hennessy akan tanggung jawab lingkungan.
“Samboja Cocktail merupakan sebuah perjalanan lanjutan dari koktail Otan & Hennessy. Samboja adalah nama salah satu daerah di Kalimantan Timur yang merupakan lokasi dari fasilitas konservasi orangutan. Setiap penjualan cocktail Otan & Hennessy menghasilkan donasi sebesar 50.000 Rupiah kepada Yayasan BOS.”
“Kontribusi ini membantu upaya Pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam menjaga kelestarian hutan dan penyelamatan orangutan,” ujar Rizky.
Presentasi Samboja Cocktail sempat mengundang decak kagum. Rizky mengubah sebuah botol Hennessy Magnum berukuran tiga liter menjadi sebuah karya terarium cantik berbentuk miniatur hutan yang merepresentasikan kecantikan hutan Borneo dengan tanaman-tanaman hijaunya.
Ia berharap pesan yang disampaikan dalam cocktailnya dapat menggugah masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya menjaga hutan hujan Kalimantan.
Menekankan pada pentingnya keberadaan hutan tropis Kalimantan bagi produksi oksigen dunia dan habitat bagi flora dan fauna langka, dia menegaskan pentingnya kesadaran tersebut dalam presentasinya. Berkat pesannya yang menonjol, Rizky diganjar penghargaan Most Sustainable Award di babak final Hennessy MyWay 2023.
“Hennessy MyWay lebih dari sekadar kontes koktail; ia adalah perayaan penuh semangat atas kreativitas, individualitas, dan keberlanjutan. Di luar kompetisi, Hennessy MyWay adalah gerakan global yang mendorong individu untuk menjalani kehidupan sepenuhnya dan mengekspresikan diri mereka yang sebenarnya.”
“Acara ini sendiri mendorong para bartender untuk lebih kreatif dan percaya diri. Ini adalah sebuah penghormatan terhadap beragam pengalaman manusia dan cara orang-orang mengekspresikan diri mereka secara autentik,” jelas Matthew Heng, Kepala Perwakilan Moët Hennessy Indonesia. Bagi calon bartender yang berminat mengikuti kompetisi, pendaftaran dibuka pada 15 Maret 2024.
About Hennessy
From its seat in the French region of Cognac and throughout its 250-year history, Hennessy has proudly perpetuated an exceptional heritage based on adventure, discovery and cultivating the best that nature and man can offer.
Hennessy’s longevity and success across five continents reflect the values the Maison has upheld since its creation: the transmission of a unique savoir-faire, the constant quest for innovation, and an unwavering commitment to Creation, Excellence, Legacy, and Sustainable Development.