Sunday Folks Luncurkan Aneka Pilihan Es Krim Artisanal di The Buya, Jakarta 

Sunday Folks mempersembahkan beragam rasa es krim, seperti Earl Grey Butterscotch Parfait dan Nasi Lemak Parfait mereka yang populer. Menariknya, Sunday Folks juga menghadirkan es krim petits gâteaux seperti rasa Es Teler dan Yoguberry yang segar. 

Selain menu es krim dan hidangan penutup, Sunday Folks juga menawarkan menu all-day brunch dan tapas, seperti Crispy Buttermilk Chicken Waffle with Maple Glaze, Singapore Chilli Crab Cake and Golden Mantou, dan Kueh Pie Tie.

Tamu juga dapat menikmati koktail yang terinspirasi sajian pencuci mulut, seperti Pink Floyd, racikan lavender martini dan sorbet stroberi, dan Martabak, segelas wisky dengan sentuhan mentega Wiesman. 

Dengan tawaran mulai dari es krim segar hingga beragam pilihan hidangan penutup dan kue yang dibuat langsung setiap hari serta opsi all-day brunch dan koktail yang memikat, Sunday Folks mengajak tamu untuk menjadi bagian dari selebrasi gairah, cinta, dan komitmen atas makanan yang lezat dan suguhan buatan tangan.

Selama masa perkenalan, dari 6-15 Oktober 2023 Sunday Folks memberikan diskon sebesar 20% untuk semua menu makanan dan minuman. 

Ete dan Kueh Pie Tie

Sunday Folks at The Buya 

Jl. Cipete IX No.1, South Jakarta eMail [email protected] Mobile/WA +62 812 9180 8752 

Jam Operasional 

Minggu – Kamis pukul 8.00 WIB – 22.00 WIB Jumat & Sabtu pukul 8.00 WIB – 00.00 WIB

Tentang Sunday Folks 

Berdiri pada 2014, Sunday Folks merupakan merek hidangan penutup artisanal yang menawarkan menu-menu hidangan penutup istimewa yang dibuat dengan gairah dan rasa bangga oleh seorang pakar. 

Umana Bali, LXR Rayakan Ulang Tahun Pertama dengan Perayaan Spesial Selama 3 Hari

Umana Bali, properti dari LXR Hotels & Resorts, baru saja merayakan ulang tahun pertamanya...

89% Generasi Milenial dan Gen Z Optimis pada Masa Depan

Meskipun Keduanya Mengkhawatirkan Pekerjaan, Pendidikan, dan KesehatanDi Indonesia, ketika berbicara terkait masa depan Generasi...

Kenalkan AI dalam Strategi Digital Marketing, MAXY Academy Gelar Webinar SEO dengan AI Gratis

Surabaya, 18 November 2024 – "SEO bukan hanya soal kata kunci, tetapi bagaimana kita...

- A word from our sponsor -

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here