4. Video diunggah ke https://bit.ly/SubmissionTVWS22 lengkap dengan bukti pembelian produk Elle & Vire Professionnel dari toko, foto dessert yang dimaksud dengan latar belakang produk Elle & Vire Professionnel, dan yang terakhir, resep dari hidangan tersebut.
5. Peserta juga wajib menggunggah videonya ke akun sosial media masing-masing dengan men-tag @elleetvirepro_indonesia dan mencantumkan tagar #TONEofINDONESIA pada caption.
Chef Gilles Marx dan Chef Gunawan
Pendaftaran ini terbuka hingga 15 Januari 2023, dengan koki Nicolas Boussin, MOF pâtissier 2000 dan Executive Pastry Chef di Maison De L’excellence Savencia, dan Chef Ucu Sawitri, koki pastry dan bakery kenamaan Indonesia, bertindak sebagai dewan juri babak penyelisihan.
Enam peserta yang lolos ke babak final akan diumumkan pada 10 Februari 2023 dan wajib mengikuti kompetisi di Jakarta pada 25 Februari 2023. Di babak final, para finalis akan ditantang untuk membuat empat porsi hidangan penutup mulut pilihan mereka dalam waktu 120 menit.
Tantangan memasak ini dilakukan di depan empat juri: Chef Gilles Marx dari restoran Amuz; Chef Sacha Lefebvre dari restoran Paris Sorbet; Chef Ucu Sawitri, koki pastry dan bakery dari Indonesia Pastry Alliance; dan Chef Gunawan Wu, koki selebriti keturunan Indonesia dari Adelaide, Australia.
Chef Ucu dan Chef Sacha
Tiga pemenang akan membawa pulang hadiah-hadiah menarik serta pengalaman tak terlupakan untuk pengembangan karier mereka, termasuk di antaranya sebuah kesempatan memasak dengan Etienne Leroy, salah satu duta besar Elle & Vire Professionnel di sebuah ajang Elle & Vire Professionnel pada 2023 serta kesempatan mengikuti international pastry training eksklusif bersama Elle & Vire Professionnel.
Etienne Leroy adalah seorang koki asli Prancis yang berhasil membawa pulang gelar tertinggi dan medali emas pada Pastry World Cup 2017 dengan kreasi spektakulernya yang bertemakan Rock ‘n’ Roll.