Data tersebut memperlihatkan bahwa kelompok usia 15—44 tahun dan kelompok usia 5—14 tahun merupakan kelompok prioritas yang perlu dilindungi untuk menekan kejadian kasus DBD sekaligus mencegah kematian.
Oleh karena itu, ketersediaan vaksin DBD untuk usia 6—45 tahun dapat dimanfaatkan sebagai pencegahan inovatif terhadap DBD di samping edukasi yang terus-menerus dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya DBD.
Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Perhimpunan Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) telah merekomendasikan vaksinasi demam berdarah dapat digunakan pada rentang umur 6—45 tahun.
Tentang Kampanye #Ayo3mplusVaksinDBD
#Ayo3mplusVaksinDBD adalah kampanye kesadaran masyarakat yang di luncurkan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Takeda dalam rangka meningkatkan kesadaran akan bahaya demam berdarah dengue (DBD/ dengue/ infeksi dengue) serta pencegahan komprehensif melawan dengue dengan 3m plus.
Yaitu, menguras tempat penampungan air; menutup tempat-tempat penampungan air; mendaur ulang berbagai barang yang memiliki potensi untuk dijadikan tempat berkembang biak nyamuk Aedes aegypti yang membawa virus DBD pada manusia; serta poin plus seperti menanam tanaman penangkal nyamuk, menggunakan obat anti nyamuk, pembersihan linkungan dst; dan dilengkapi dengan pencegahan inovatif, vaksinasi DBD mandiri.
Untuk informasi lebih lanjut dan kegiatan #Ayo3mplusVaksinDBD, silahkan kunjungi website cegahdbd.com, sosial media @cegahdbd.id (Instagram), Cegah Demam Berdarah (facebook), dan Youtube CegahDBD.
Tentang Good Doctor Technology Indonesia
Good Doctor Technology Indonesia (Good Doctor) adalah penyedia layanan kesehatan terpadu berbasis teknologi yang memiliki visi ‘Satu Dokter untuk Setiap Keluarga di Indonesia’.
Good Doctor bekerja sama dengan Grab untuk menyediakan layanan telemedis terpadu, yaitu GrabHealth powered by Good Doctor dengan misi memberikan akses akan layanan kesehatan berkualitas untuk para pengguna di Indonesia.
Dengan didukung oleh lebih dari 6.000 dokter terdaftar dan 4.000 apotek, rumah sakit, dan laboratorium kesehatan resmi terpercaya di lebih dari 100 kota di Indonesia, Good Doctor siap untuk menjawab kebutuhan kesehatan masyarakat.
Good Doctor adalah mitra resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dalam usaha percepatan penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia sejak Maret 2020 lalu.